INDEPENDEN & TRANSPARAN HARUS MELEKAT PADA ANGGOTA PPK DAN PPS

oleh -199 Dilihat

MUARADUA OKUS-Bertempat di gedung Kesenian Muaradua OKU Selatan, Ketua KPU Kabupaten OKU, Hendri Daya Putra melantik anggota PPK sebanyak 57 orang dan PPS sebanyak 777 orang semuanya berjumlah 834 orang, Kamis (08/03). Hendri, mengatakan bahwa intergritas sebagai penyelenggara Pemilu baik Pilkada ataupun puncaknya Pileg dan Pilpres 2019 adalah harga mati karena itu pihaknya meminta kepada PPK dan PPS di tingkat kecamatan, kelurahan/desa agar senantiasa menjaga integritas demi terselenggaranya Pemilu yang jujur dan adil serta bermartabat.

Hendri menjelaskan, bahwa tugas dan tanggungjawab sebagai anggota PPK dan PPS memang tidaklah mudah karena harus mendapatkan tantangan tidak saja karena soal kondisi topografi wilayah OKU Selatan yang berbukit bukit dan seringnya mati lampu, namun juga cobaan dari orang-orang dekat atau keluarga yang mau mencari keuntungan dari seorang anggota PPK dan PPS. Diharapkannya para anggota PPK dan PPS dalam menjalankan tugasnya harus netral, semoga selamat hingga hasilnya nanti dapat dipertanggungjawabkan.

Hadir dalam acara ini Wakil Bupati OKU Selatan, perwakilan Polres OKU Selatan, perwakilan dari Kejari OKU Selatan, OPD, dan para Camat yang ada di Pemkab OKU Selatan. Mengingat pelaksanaan Pemilihan Umum Tahun 2019 semakin dekat, maka diperlukannya adanya pembantu Komisi Pemilihan Umum (KPU) dalam penyelenggaraan Pemilu di tingkat desa/kelurahan maupun di tingkat Kecamatan.

Ditambahkan oleh Ketua KPU OKU Selatan Hendri Daya Putra dalam laporannya mengatakan bahwa pelantikan ini berdasarkan atas Surat Keputusan KPU no 31 tentang petunjuk teknis pembentukan PPK dan PPS dalam penyelenggaraan pemilu 2019. Disebutkan juga bahwa jumlah anggota PPK untuk masing masing Kecamatan sebanyak 3 orang, sehingga total PPK yang dilantik sebanyak 57 orang untuk 19 Kecamatan yang berjumlah 252 Desa.

Baca Juga :   Lomba Sekolah Sehat, 3 Sekolah di OKU Ikuti Penilaian Tingkat Provinsi

Wakil Bupati OKU Selatam Sholehien Abuasir, dalam arahannya mengatakan bahwa kepada seluruh masyarakat Kabupaten OKU Selatan agar turut serta menyukseskan pelaksanaan Pemilu di tahun 2019 dan serta pelaksanaan pemilukada 2018 yang telah masuk hitungan hari dalam pemilihan umum kepala daerah Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan, ujarnya.

Dijelaskan juga bahwa tugas para anggota PPK dan PPS panitia sebagai penyelenggara dalam rangka proses pemilu merupakan tugas dan tanggung jawab yang sangat mulia dan sangat berat. Karenanya itu maka sangat perlu dituntut untuk mengedepankan sikap independen dan transparan. Atas nama Pemkab OKU Selatan, ia mengucapkan selamat bekerja dan berkarya bagi para panitia yang baru di lantik. Setelah pelantikan ini, maka anggota PPK dan PPS wajib mengabdi kepada negara dengan cara menyukseskan Pemilu 2018 dan 2019, tutup Wakil Bupati OKU Selatan. (yk)