Pemdes Tanjung Harapan Sukses Budidaya Ikan Nila Di Program Ketahanan Pangan

oleh -465 Dilihat
Warga yang mendapat bantuan ikan Nila

SINDANG DANAU OKUS, Samudra.News-Pemerintah Desa Tanjung Harapan, Kecamatan Sindang Danau OKU  Selatan menggelontorkan anggaran Dana Desa  untuk budidaya Ikan Nila Program Ketahanan Pangan di Tahun 2022.

Tahun ini warga dan Pemdes Tanjung Harapan kembali penen Ikan Nila dari program Ketahanan Pangan lanjutan (14/9/2023).

Kepala Desa Tanjung Harapan, Hidayat Sarifin, S.Pd mengatakan, Pemdesnya menganggarkan program ketahanan pangan lanjutan tahun 2022. Kini tahun ini dikembangkan lagi untuk kelompok lain, namun tetap di desa Tanjung Harapan sendiri.

Menurut Hidayat Sarifin, SPd anggaran Dana Desa tahun 2022 kemaren tidak dapat membenahi infrastruktur seperti tahun-tahun sebelumnya dikarenakan ada kebijakan pemerintah pusat dari keseluruhan dana yang diterima desa 40% untuk bantuan langsung tunai.

Tetapi, kata Hidayat, untuk dana ketahanan pangan wajib setiap desa menganggarkannya, dengan begitu desanya membeli bibit Ikan Nila. Dengan harapan budidaya ikan ini berhasil. Menurutnya, jika nantinya berhasil selain untuk swasembada gizi perekonomian desa akan tumbuh baik, ujarnya.

Dilanjutkannya, allhamdulliah dari bibit ikan nila tahun 2022 kemarin kami kembangkan lagi hingga di tahun 2023 masih melanjutkan ketahanan pangan di Desa Tanjung Harapan, untuk hasilnya sudah terbukti, selain peluang usaha juga bisa membantu masyarakat yang mengalami gizi buruk.

Dilanjutkan Pak Kades, hasil panen ini kami bagikan ke masyarakat yang terdampak stunting dan juga untuk kolom nila ini sendiri sangat cocok di Desa Tanjung Harapan, dikarenakan daerah yang kaya dengan air bersih, sehingga ikan pun bersih juga banyak gizi, ucap Kades penuh semangat.

Kelompok Tani budidaya Ikan Nila di Desa Tanjung Harapan

Program Pemerintahan Pusat secara bersama menuntaskan stunting dan kami siap menjalankan program itu dengan pemenuhan gizi lewat budidaya ikan seperti ini. Ini juga bisa menjadi contoh baik untuk masyarakat bahwa budidaya ikan bisa menghasilkan dan menumbuhkan ekonomi desa, katanya.

Baca Juga :   Kapolres AKBP Tito Hutauruk, SIK, MH Bersama Keluarga Gelar Open House Natal

Ditempat yang berbeda Camat Sindang Danau, Noptahlimi, SP mengatakan, pihaknya telah melakukan monitor pelaksanaan program ketahan pangan berupa bantuan bibit perikanan.

Hal seperti ini sangat bagus, selain untuk peningkatan ekonomi di desa, bisa juga untuk menuntaskan stunting, karena nantinya ikan yang dipanen akan dirasakan oleh masyarakat, khususnya warga Desa Tanjung Harapan, katanya.

Diwaktu yang berbada salah satu Tokoh Masyarakat, Candra mengatakan, kami ucapkan terima kasih kepada Pemerintah Desa Tanjung Harapan karena sudah susah payah mendidik kami untuk membuat kami masyarakat paham bagaimana carah menjadi petani yang berhasil.

Kami sekarang sudah mengerti cara membudidayakan Ikan Nila yang sangat menjanjikan, terutama yang kami syukuri oleh masyakat adalah hasil dari kolam itu kami bisa berbagi satu sama lain, pungkasnya (ndi).