BATURAJA OKU-Bupati OKU Drs. H. Kuryana Azis, sebagai Pemegang Saham Pemkab OKU melantik Komisaris dan Direksi Perusahaan Daerah Bank Perkreditan Rakyat (PD-BPR) Baturaja Periode 2019-2023. Prosesi pengambilan sumpah dan pelantikan dilangsungkan di Ruang Serbaguna BPR Baturaja, (Kamis, 31/07).
Dr. Drs. H. Achmad Tarmizi, SE, MT, MSi, MH, dilantik sebagai Komisaris BPR Baturaja saat ini menjabat sebagai Sekda OKU. Achmad Tamizi akan menduduki posisi Komisaris Anggota BPR Baturaja selama empat tahun, sedangkan Komisaris Utamanya Bhakti Perdana Dalimi dan beliau sebelumnya menjabat Komisaris priode sebelumnya. Direksi BPR Baturaja yakni Januar Hartono, SE, MM sebagai Direktur Utama dan Ir. Fitriyadi Suhendar selaku Direktur Operasional BPR Baturaja.
Komisaris Utama BPR Baturaja, Bhakti Perdana Dalimi dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih kepada Bupati OKU atas kepercayaannya ia dan Achmad Tarmizi dilantik sebagai Komisaris BPR Baturaja periode 2019-2023. Ia juga melaporkan kepada Bupati OKU tentang kemajuan dan hasil kinerja selama ini memberikan progress positif kemajuan BPR Baturaja. Kemajuan tersebut baik pada prestasi kerja maupun dalam pelayanan perbankan kepada masyarakat, ujarnyanya.
Bhakti Perdana Dalimi menjelaskan, menurut laporan yang telah diaudit, BPR Baturaja memiliki total aset per Juli 2018 sebesar Rp 31.787.331.785,-, Juli 2019 menjadi sebesar Rp 73.821.498.327 atau naik 132,24 %. Pada tahun 2018, BPR Baturaja berhasil menyalurkan kredit lebih dari Rp 24.308.458.437,- tahun 2019 Rp 62.126.758.117,- atau naik 155.58%. Penghimpunan dana pihak ketiga tahun 2019 mencapai lebih dari Rp 4.784.248.876 atau naik 43.11%.
Kondisi keuangan ini mampu menempatkan BPR Baturaja menjadi BPR terbaik milik Pemda ke tiga (3) dari Asian Post 26 Juli 2019. Kemudian Tiga besar BUMD Nasional dengan kriteria aset Rp 25 Milyar hingga Rp 50 milyar pada Majalah Infobank edisi Februari tahun 2019. BPR terbaik dalam tata kelola perusahaan dan pelayanan dari 7Sky Media Award bulan April 2019. Top BUMD TOP BPRKU 1 2019 (Kabupaten) pada acara Top Business bulan April 2019.
Begitu pula The Most Reputable Banking With Customer Satisfacion of the Year, BPR Baturaja mendapat penghargaan Indonesian Inspire pada bulan Mei 2019. BPR Award 2019 dengan predikat Sangat Bagus dari Infobank. Bupati OKU menjadi pembina BUMD terbaik 2019 tingkat nasional versi Top Business Magazine pada bulan April 2019 dan beberapa penghargaan lainnya.
Tentu saja keberhasilan yang diperoleh ini tidak terlepas dari dedikasi dan loyalitas seluruh jajaran. Dengan prestasi-prestasi dan kemajuan yang telah diraih, saya berharap dapat menjadi modal dan pengalaman dengan menjabat Komisaris Utama BPR Baturaja ke depan, apalagi saat ini bersama Achmad Tarmizi yang sehari-harinya menjabat Sekda OKU, tuturnya.
Bhakti Perdana Dalimi setelah acara pelantikan mengucap syukur dapat mengemban kembali amanah untuk memimpin BPR Baturaja. Ia berharap, kedepan Bank milik Pemerintah Kabupaten OKU ini dapat berperan lebih dalam membantu masyarakat khususnya ekonomi lemah. Serta mampu mendorong pertumbhan ekonomi daerah salah satunya dengan melalui program Coorporate Sosial Responsibility (CSR).
Di tempat yang sama Bupati OKU menjelaskan, bahwa pelantikan hari ini merupakan rangkaian proses untuk optimalisasi pelaksanaan tugas-tugas Dewan Komisaris di perusahaan daerah ini. Untuk itu, kepada Komisaris dan Direksi yang dilantik hari ini, saya mengucapkan selamat. Semoga saudara dapat menjalankan amanah ini dengan baik, sehingga bersama tim direksi lainnya mampu membawa BPR Baturaja ini mengukir prestasi yang lebih baik lagi, ujar Bupati.
Bupati OKU Drs. H. Kuryana Azis melanjutkan, untuk menunjang pertumbuhan ekonomi di daerah, maka jasa perbankan di daerah harus memberikan banyak peluang bagi pelaku usaha kecil dan stimulan bergeraknya ekonomi kerakyatan. Pemerintah Daerah dituntut perlu semakin kreatif dan produktif dalam menggali potensi sumber-sumser penerimaan daerah, yang salah satunya melalui kebijakan penyertaan modal pada PT. BPR Baturaja.
Selama kurun waktu dua (2) tahun pertama, yaitu sejak awal beroperasi pada tahun 2017 yang lalu, jumlah nasabah terus bertambah dan kondisi kelembagaan sebagai Bank milik Pemerintah Daerah dikategorikan sebagai bank yang sehat. BPR Baturaja mendapatkan sembilan (9) penghargaan salah satunya mendapatkan WTP keuangan BPR dan penghargaan dari TOP Busines sebagai TOP BUMD.
Tentunya keberhasilan ini adalah kerja keras dari Dewan Komisaris dan jajaran Direksi BPR Baturaja. Dalam forum Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) luar biasa pada tanggal 19 Juli 2019 telah di putuskan Dr. Drs. H. Achmad Tarmizi, SE, MT, MSi, MH. Selaku Komisaris Anggota. Penunjukan Achmad Tarmizi melalui mekanisme “fit dan proper test” oleh lembaga ahli perbankan yang berkompeten.
Bupati mengatakan agar susunan direksi yang baru dilantik bekerja secara profesional dan tanggung jawab dan bekal pengalaman dapat membangun percepatan pembangunan dan peningkatan perekonomian daerah. Saya mengucapkan Selamat Bekerja kepada Komisaris dan Direksi BPR Baturaja.
Bupati berharap, kinerja yang baik bisa ditingkatkan lagi oleh komisaris dan manajemen BPR yang baru. Di samping bekerja keras, kita juga senantiasa berdo’a, semoga perjuangan kita memperkuat ekonomi rakyat OKU melalui BPR Baturaja, mendapat ridho dari Allah SWT, pungkasnya (Adv/yudi)