Kholipa, SPd Dilantik Sebagai Ketua Srikandi Demokrat OKU Bersama Ketua Srikandi se Sumsel

oleh -369 Dilihat
Ketua Umum Srikandi Demokrat Pusat bersama Ketum Partai Demokrat AHY

PALEMBANG,Samudra.News-Kholipa, SPd resmi dilantik sebagai Ketua Srikandi Partai Demokrat Ogan Komering Ulu (OKU). Pelantikan istri Ketua DPC Partai Demokrat OKU H. Gepin Aliandra Utama. Bertempat di Hotel Aryaduta Palembang, Kamis (19/1/2023).

Dari pantauan media, pelantikan Ketua Srikandi Demokrat se Sumsel dilakukan oleh Annisa Pohan, Ketua Umum Srikandi Partai Demokrat yang juga istri Ketua Umum Partai Demokrat, AHY, di sela pelantikan serentak 17 Pengurus DPC Partai Demokrat se-Sumsel di Aryaduta Palembang.

Ketua Umum Srikandi Partai Demokrat Annisa Pohan mengatakan, dirinya yakin di bawah kepemimpinan Srikandi Provinsi Sumatera Selatan Ike Meilina Muchendi, Srikandi Partai Demokrat Sumatera Selatan dapat lebih maju sebagai wadah solidaritas perempuan Partai Demokrat.

Yang pasti juga mendukung kemenangan Partai Demokrat di Pemilu 2024. Dan saya yakin ini akan terwujud dibawa kepemimpinan Ike Meilina Muchendi, ujarnya yang juga membocorkan hasil survei internal Partai Demokrat, yang menyebut Partai Demokrat dan Ketua Umum AHY dipilih oleh 60 persen pemilih perempuan.

Foto bersama Ketua Umum Srikandi Demokrat dengan Srikandi Demokrat Sumsel

Berbekal data tersebut, saya berharap para Srikandi Demokrat Provinsi Sumatera Selatan lebih aktif lagi mendekati pemilih perempuan untuk meningkatnya elektabilitas Partai Demokrat,  lanjutnya.

Ditempat yang sama usai dilantik sebagai Ketua Srikandi Demokrat OKU, Kholipa, SPd meminta kader-kader Srikandi di Bumi Sebimbing Sekundang nama lain Kabupaten OKU juga aktif mengawal isu-isu perempuan serta pembangunan ekonomi kreatif di tengah kondisi ekonomi yang tidak menentu saat ini.

Silakan berkreasi dengan kegiatan apapun untuk menyuarakan perubahan dan perbaikan, Kholipa, SPd didampingi Suami tercintanya H. Gepin Aliandra Utama mengaku siap untuk menjalankan amanah sebagai Ketua Srikandi Demokrat OKU, ujar sambil tersenyum.

Kami dari Srikandi Demokrat Kabupaten OKU siap bersinergi dan berkolaborasi untuk kemenangan Partai Demokrat di Pemilu 2024 dan Pilkada Gubernur dan Bupati OKU mendatang, pungkasnya (**).

Baca Juga :   Hj. Zwesty Karenia Teddy Resmi Jabat Ketua YJI OKU Periode 2022-2027