Ketua TP-PKK OKU Selatan Isyana Lonetasari Popo Lantik 21 TP-PKK Desa

oleh -415 Dilihat
Ketua TP-PKK OKU Selatan Isyana Loletasari Popo

BUAY PEMACA,OKUS,Samudra.News-Ketua TP-PKK Kabupaten OKU Selatan Isyana Lonetasi Popo melantik dan mengambil sumpahsebanyak 21 orang Ketua TP-PKK Tingkat Desa Periode 2023-2029. Bertempat di Halaman Kantor Kecamatan Buay Pemaca, Rabu (20/9/2023).

Dari pantauan media, acara tersebut dihadiri langsung oleh Ketua TP-PKK OKU Selatan Isyana Loletasari Popo, Wakil TP-PKK OKU Selatan, Asisten Bidang Pemerintahan Jhoni Rafles, Camat Buay Pemaca Sainal Sagiman, Para Kades se-Buay Pemaca, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Kapolsek, dan Tamu Undangan Lainnya.

Ketua TP-PKK Kabupaten OKU  Selatan Isyana Loletasari Popo mengatakan,  mengucapkan terima kasih kepada Bupati OKU Selatan Popo Ali MB Commerce yang telah memberikan izin untuk dilakukan pelantikan Ketua TP-PKK Desa.

Isyana  menambahkan, yang di lantik hari ini sebanyak 21 Ketua TP-PKK Desa yaitu, 15 di Kecamatan Buay Pemaca, 5 di Kecamatan Buana Pemaca dan 1 lagi di Kecamtan Simpang, kata isteri Bupati OKU Selatan yang ramah ini.

Ketua TP-PKK OKU Selatan, Isyana meminta Ketua TP-PKK Desa yang baru dilantik segera menyusun program kerjanya dan ajukan kepada Pemerintah Desa agar program bisa berjalan. “Bu Kades tolong segera disusun program programnya dan ajukan ke Pemerintah Desa agar program bisa segera berjalan,” ungkapnya.

Isyana Lonetasari menghimbau agar mencari anggota PKK yang paham IT khusunya Sekertaris, dikarenakan saat ini adalah era digital semua informasi program PKK bisa cepat dan mudah didapat.

21 Ketua TP-PKK Desa yang dilantik di Buay Pemaca

Menurutnya, untuk mensukseskan program TP-PKK  semua harus bergerak serentak secara masiv sampai termasuk para kader yang menjadi ujung tombak sampai ketingkat keluarga yang ada di desa yang ada di Bumi Serasan Seandanan.

Isyana meminta memajukan Desa cari dan kembangkan potensi potensi yang ada di Desa agar bisa dikenal masyarakat luas. Ini akan membawa kemajuan bagi Desa,” kata Wanita yang sering di sapa Bunda Ise itu.

Baca Juga :   Elemen Masyarakat OKU Deklarasi Tolak Tindakan Aksi Anarkis

Pemerintah Daerah saat ini sedang menggalakan semua pembangunan termasuk sumber daya manusia dimana salah satunya meningkatkan kualitas pendidikan dengan lama belajar 12 tahun.

“Sementara Itu Camat Buay Pemaca, Sainal Sagiman mangatakan, kepada Ketua TP-PKK Kabupaten OKU Selatan saya ucapkan terima kasih sudah melantik TP-PKK Desa, dan untuk TP-PKK  Desa yang dilantik hari ini, saya ucapkan selamat atas amanah yang yang kalian jalan kan.

“Semoga amanah ini dapat dilaksanakan penuh rasa tanggung jawab dan penuh kesungguhan,” tambahnya.

Camat berharap agar selain menjadi dinamisator program dan kegiatan, TP-PKK Desa juga terus membina pata kader, kelompok PKK dan Dasa Wisma. Iapun berharap Ketua TP-PKK Desa dapat menciptakan program kerja yang dapat berjalan beriringan dengan kebijakan Pemkab OKU Selatan.

“Saya yakin dan percaya bahwa Ketua TP-PKK Desa akan melaksanakan tugas dan kewajiban dengan sebaik-baiknya disertai dengan penuh rasa tanggungjawab sesuai dengan yang dipercayakan untuk meningkatlan peranserta PKK dalam mewujudkan pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga,” pungkasnya. (nop)