KAPOLDA Berikan Penghargaan Kepada 10 Personel dan Hadiah Yang Berulang Tahun

oleh -135 Dilihat
Personel yang mendapat penghargaan dari Polda Sumsel

PALEMBANG, Samudra.News-Kapolda Sumsel Irjen Pol Prof. Dr. Eko Indra Heri S, MM memberikan penghargaan kepada 10 Personel Satker/Satwil yang berprestasi dan menjadi teladan di jajaran Polda Sumsel Tahun Anggaran 2020.

Apel Pagi Polda Sumsel dilanjutkan dengan pemberian penghargaan Kapolda Sumsel kepada Anggota yang berprestasi sekaligus pemberian hadiah kepada personil yang ber-Ulang Tahun di Lapangan Depan Mapolda Sumsel, Selasa (26/5/2020).

Kegiatan Apel Pagi ini juga di hadiri oleh Wakapolda Sumsel Brigjen Pol Rudi Setiawan, SIK, SH , MH, Para Pejabat Utama Polda Sumsel serta perwakilan anggota satker yang mengikuti dan menyaksikan kegiatan pemberian penghargaan tersebut.

Kapolda Sumsel Irjen Pol Prof. Dr. Eko Indra Heri S, MM

Kapolda Sumsel memberikan penghargaan kepada 10 Personil Satker/Satwil yang berprestasi dan menjadi teladan di jajaran Polda Sumsel TA. 2020 diantaranya:

  • Kompol Siti Nuraini, AM. Keb Jabatan Parik I Itbid II Itwasda prestasi dedikasi dan disiplin tinggi melebihi panggilan tugas dan menyelamatkan keuangan dalam rangka ikut andil mempertahankan predikat WTP yang diberikan oleh BPK RI kepada institusi Polri.
  • Aipda Rahmansyah, ST Jabatan Brigadir Birolog Polda Sumsel Prestasi sejak tahun 2016 memiliki sertifikat pengadaan barang/jasa dan pernah membantu menyelesaikan permasalahan pengadaan barang/jasa pada Asean Games 2018 dan OMB 2019 dan Yanma.
  • Bripka Arief Priadno Rahman, SH Jabatan Banit 4 Unit 3 Subdit 1 Ditresnarkoba Polda Sumsel Prestasi modifikasi sepeda motor untuk semprot disinfektan.
  • Bripka Attry Vini Senka, S.PSi, MM Jabatan PS. Kaurmintu Sat Binmas Polres Ogan Ilir Prestasi Ubisela (Upaya Binmas Konseling Sekolah) dalam proses bantuan psikologis kepada para pelajar SMA/SMK, SMP agar terhindar dari kenakalan remaja penyalahgunaan narkoba dan perilaku bullying dalam dunia pendidikan.
  • Bripka Abdurrahman, SH Jabatan Brigadir Polsek Sako Bhabinkamtibmas Kel. Sako Prestasi memanfaatkan lahan kosong bhabinsa dan beberapa masyarakat dalam bercocok tanam jagung dan ubi antisipasi dampak Covid-19.
  • Briptu Rizka Munawaroh Jabatan Brigadir Biro SDM Polda Sumsel Prestasi penyebar konten positif melalui video dalam rangka wabah virus Covid-19.
  • Bripda Anton Sufino Jabatan Brigadir Sium Polsek Muara Lakitan Polres Musi Rawas Polda Sumsel Prestasi mendirikan taman pengajian Al-Qur’an (TPA) Bhabinkamtibmas Polsek Muara Lakitan yang tujuan dari pembentukan TPA Bhabinkamtibmas tersebut adalah untuk memberikan pengenalan kepada huruf-huruf Al- Qur’an kepada anak-anak di Kel. Muara Lakitan yang tidak mampu.
  • Penata Darul Jalal Jabatan Paur 3 Subbidpenmas Bidhumas Polda Sumsel Prestasi memberikan pembinaan rohani kepada personil Polda Sumsel dan Khotib keliling di lingkungan masyarakat.
  • Aipda M. Agus Akbar, SH Jabatan Katim Resmob Satreskrim Polrestabes Palembang Prestasi ungkap kasus tindak pidana pencurian dengan pemberatan (menangkap copet di pasar 16 ilir palembang).
  • Bripka Muhammad Edy Zulkarnain Jabatan Anggota Satreskrim Polrestabes Palembang Prestasi ungkap kasus tindak pidana pencurian dengan pemberatan (menangkap copet di pasar 16 Ilir Palembang).
Baca Juga :   Kapolda Sumsel: Rakor Operasi Ketupat Musi Diantaranya Antisipasi Kemacetan Perlintasan Kereta Api

Selain memberikan penghargaan kepada anggota satker/satwil yg berprestasi Kapolda juga memberikan hadiah dan ucapan kepada personel yang berulang tahun pada dibulan Mei ini, ungkapnya.

Kapolda menyampaikan pemberian penghargaan ini dalam rangka meningkatkan motivasi dan kinerja anggota dalam melayani masyarakat maka perlu adanya reward atas prestasi kerja anggota tersebut.

Apabila anggota melakukan pelanggaran hendaklah diberikan Punishment/sanksi agar memberikan efek jera kepada anggota yang melanggar agar tidak melakukan pelanggaran lagi dan mengikuti aturan yang telah ditetapkan, pungkasnya (ril/yudi).