Sekda OKU Dr. H. Achmad Tarmizi Terpilih Sebagai Ketua Forsesdasi Sumsel

oleh -266 Dilihat
Gubernur Sumsel, Sekda OKU & Sekda Provinsi

PALEMBANG-Sekretaris Daerah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Dr. H. Achmad Tarmizi, terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum pengurus Forum Sekretaris Daerah Seluruh Indonesia (Forsesdasi) Komisariat Wilayah Sumatera Selatan masa bakti 2018-2021 di Hotel Arya Duta Palembang, Kamis (03/01).

Dr. H. Achmad Tarmizi dan seluruh pengurus dilantik oleh Gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru yang merupakan Pembina Forsesdasi Sumsel. Herman Deru menyampaikan, dengan adanya forum tersebut komunikasi antar Sekda se Sumatera Selatan dapat lebih efektif. Ini dilakukan sebagai ajang komunikasi bagi 17 Sekda Kabupaten/Kota, memang pengurus lebih banyak daripada anggotanya tapi prinsip kami itu makin banyak makin efektif, ujar Gubernur disela-sela pengukuhan.

Ketua Forsesdasi menandatangani SK Ketua

Sementara itu, Sekretaris Daerah OKU, Dr. H. Achmad Tarmizi turut mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya sebagai Pengurus Forsesdasi periode 2018-2021. Terima kasih kepada ketua dan pengurus Forsesdasi Sumatera Selatan periode 2016-2018 yang telah melaksanakan tugas  dengan baik dan dapat dipertanggungjawabkan segala  aktifitas yang telah dilaksanakan dengan baik.

Sekretaris Daerah (Sekda) merupakan jabatan strategis dalam menata Pemerintahan yang baik dan benar, dalam kesempatan Rapat Pengurus Komisariat Wilayah Forum Sekretaris Daerah Seluruh Daerah (Forsesdasi) Wilayah Sumsel para Sekda sepakat dan komitmen untuk terus bekerja on the track.

Korwil Forsesdasi merupakan perwujudan dan tanggungjawab dan amanah yang diemban setiap Sekretaris Daerah untuk membantu Kepala Daerah dalam menyelenggarakan Pemerntahan Daerah, ujar H Achmad Tarmizi. Ia sebagai Ketua Forsesdasi Sumsel periode 2018-2021, tidak dapat bekerja sendiri tanpa bantuan dan kerjasama semua Sekda Kabupaten/kota  se-Sumatera Selatan dalam mewujudkan tujuan dari dibentuknya Korwil Forsesdasi ini.

Ketua Forsesdasi Sumsel 2018-2021, Dr. H. Achmad Tarmisi, SE, MT, MSi

Sekda memiliki peranan yang sangat penting dalam mengawal berbagai proses perubahan dan perbaikan, terutama dalam melakukan gerakan reformasi birokrasi serta dituntut untuk senantiasa dan berupaya optmal melakukan berbagai perubahan dan penataan birokrasi ke arah yang lebih baik lagi, untuk mewujudkan sekaligus meningkatkan dan mengembangkan pelayanan prima kepada segenap lapisan masyarakat.

Baca Juga :   Anggota Dewan Yang Aniaya Wanita Di SPBU, Akhirnya Jadi Tersangka dan Ditahan

Kita harus komitmen untuk bekerja on the track dan tidak terlibat politik praktis, Ia berharap Forsesdasi Sumsel dapat menjadi penggerak dan pendorong dalam pembentukan pemerintah daerah yang kelas dunia 2025. Achmad Tarmizi berharap Forsesdasi kedepannya bisa menjadi kelas dunia melalui gerakan one agency one inovation bagi semua perangkat daerah setiap tahunnya, katanya.

Dilanjutkan Achmad Tarmizi, Forsesdasi juga diharapkan mampu mendorong pembentukan otonomi birokrasi guna menjamin kinerja dan kompetensi ASN sehingga dapat lebih independen dari pengaruh politik daerah. Forsesdasi Sumsel sendiri diisi oleh 17 Sekda Kabupaten/Kota dengan susunan sebagai berikut :

Gubernur Sumsel dan para Sekda se-Sumsel

Ketua Umum Forsedasi : Sekda OKU Dr. H. Achmad Tarmizi, SE, MT, MSi

Wakil ketua : Sekda Ogan Ilir

Sekretaris : Sekda Muara Enim Ir. H Hassanudin, MSi
Wakil sekretaris : Sekda OKU Timur

Ketua Bidang Hukum dan Politik : Sekda Musi Banyuasin
Ketua Bidang SDM : Sekda Kota Palembang
Ketua Bidang Kesra : Sekda Kota Lubuk Linggau
Ketua Bidang Hubungan antar Lembaga : Sekda Banyuasin
Ketua Bidang Pemerintahan : Sekda Ogan Komering Ilir
Ketua Bidang Perekonomian : Sekda Kota Prabumulih

Anggota : Sekda Kota Pagaralam, Sekda Lahat, Sekda OKU Selatan, Sekda Musi Rawas, Sekda Musi Rawas Utara, Sekda PALI, dan Sekda Empat Lawang. Pungkasnya (ade/yudi)