Sekda OKU Achmad Tarmizi Hadiri Pengukuhan Pengurus Cabang PAFI OKU

oleh -219 Dilihat
Sambutan Sekda OKU Dr. H. Achmad Tarmizi

BATURAJA,Samudra.News-Sekda OKU Dr. H. Achmad Tarmizi menghadiri acara pengukuhan Pengurus Cabang Persatuan Ahli Farmasi (PAFI) Kabupaten OKU Masa Bakti 2022-2027. Bertempat Pendopo Rumah Dinas Bupati OKU. Jum’at (25/02/2022).

Turut hadir, Pengurus PAFI Sumsel, OPD Terkait, Perwakilan RSUD Ibnu Sutowo Baturaja, RS.dr. Noesmir/DKT Baturaja serta Undangan Lainnya.

Acara diawali dengan prosesi pengukuhuan dan pembacaan sumpah/janji Pengurus Cabang PAFI Kabupaten OKU yang dikukuhkan oleh Sekertaris PD. PAFI Provinsi Sumsel Zainal Arifin, MM yang didampingi Sekda OKU Dr. H. Achmad Tarmizi.

Ketua PAFI Provinsi Sumsel diwakili Sekretaris Zainal Arifin, MM menyampaikan, Pengurus Daerah Persatuan Ahli Farmasi Indonesia (PAFI) Sumsel memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Bupati OKU yang telah memberikan support kepada Pengurus Cabang Persatuan Ahli Farmasi Indonesia (PAFI) di Kabupaten OKU,

Semoga dengan dukungan dan support dari Pemerintah Kabupaten OKU akan dapat menambah energi dalam upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Kabupaten OKU.

Pengurus PAFI OKU yang diketuai oleh Emelia Fitriani, A.md.Farm, S.Si yang mana menurut pantauan kami selama ini telah menunjukkan kinerja yang cukup baik dan sukses ini tidak luput dari sinergi semua pihak mulai dari Pemerintah Daerah dan para pengurus,

Mudah-mudahan semua bakti dan jasanya dapat menjadi ladang amal dan pahala di kemudian hari, dan semoga dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dan sejujur-jujurnya sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan dengan tanpa pamrih ini merupakan salah satu pengabdian terhadap profesi, bekerja sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan.

Ditempat yang sama, Sekda OKU Dr. H. Achmad Tarmizi mengatakan, sebagaimana dimaklumi bahwa dampak perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi kefarmasian khususnya, serta  industri kesehatan umumnya,

Baca Juga :   Tujuh Sekolah di OKU Timur Dapat Penghargaan Adiwiyata

Menuntut perlunya kesiapan kualitas SDM para pelaksana utama layanan kesehatan khususnya tenaga medis termasuk profesi ahli farmasi. selain itu, semakin meningkatnya kebutuhan masyarakat terhadap pelayanan kesehatan juga perlu disertai dengan peningkatan daya jangkau dan akses layanan kesehatan serta penguatan kelembagaan yang mewadahi profesi dan akses layanan kesehatan yang dimaksud, ujarnya.

Sekda OKU Dr. H. Achmad Tarmizi menandatangani berita acara

Dalam hal ini tentunya merupakan tantangan yang perlu disikapi dan diantisipasi oleh jajaran pelaku layanan kesehatan, dan diantaranya peran ahli farmasi sangat sentral dalam menjawab tantangan semakin pesatnya perkembangan bidang kesehatan tersebut.

PAFI merupakan organisasi profesi yang mewadahi para sarjana farmasi yang bertugas sebagai bagian dari unsur pelayanan bidang kesehatan, yang didirikan dengan tujuan untuk menunjang pelayanan medis, mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi kefarmasian, serta mendorong peningkatan derajat kesehatan melalui bidang farmasi dan obat-obatan, katanya.

Selama ini organisasi FAFI sudah banyak berkiprah dalam pembangunan kesehatan dan berkontribusi dalam kemajuan tehnologi ilmu farmasi dan semoga PAFI Kabupaten OKU periode 2022-2027 senantiasa berupaya semaksimal mungkin untuk menunjang sepenuhnya layanan kesehatan yang berkualitas baik melalui bidang kefarmasian.

Selain itu, keberadaan Persatuan Ahli Farmasi Indonesia (PAFI) ini juga sangat strategis dalam menyamakan persepsi dan komitmen pengabdian para tenaga medis dan paramedis, serta mensinergikan perwujudan secara  nyata etika profesi bidang kesehatan dalam menjalankan tugas, pungkasnya (yudi).