LURAH KEMALARAJA Bagikan Bansos APBD Berupa Paket Sembako Untuk Warga Terdampak Covid-19

oleh -187 Dilihat
Foto bersama dalam pembagian Bansos APBD

BATURAJA, Samudra.News-Lurah Kemalaraja Sugiono, SE, MSi membagikan Sembako Bantuan Bansos APBD berupa Paket Sembako secara simbolis kepada Warga di 22 RT yang ada di Lelurahan Kemalaraja, Kecamatan Baturaja Timur-OKU akibat merebaknya wabah Virus Corona (Covid-19). Bertempat di Kantor Lurah Kemalaraja Baturaja Timur, Kamis (22/05/2020).

Dari pantauan media acara tersebut juga dihadiri Perwakilan Pemkab OKU, Lurah Kemalaraja Sugiono, SE, MSi,  Seklur Kemalaraja Yulme Rendha, S.IP, Mutia Anggraini, ST, Nuryati, SE, Subli Lubis, SIP, Rika Fitrikartuna, Yulita, Rika Lea Agustin, Bambang Perdana Yuda, Pirzanah, Wahyu Adi, Sri Hartati juga dibantu Bhabinkamtibmas Martin. S.

Menurut data Kelurahan, Paket Sembako sebanyak 652 tersebut merupakan bantuan sembako kepada warga yang terdampak mewabahnya Virus Corona (Covid-19).

Bantuan yang diberikan ini nilainya sangat kecil, namun Lurah Sugiono berharap dapat sedikit membantu meringankan beban masyarakat. Pemberian bantuan sembako tersebut juga untuk membantu warga kurang mampu/miskin agar bisa ikut merasakan hari raya Idul Fitri 1441 Hijriah di tengah wabah Covid-19 ini.

Pak Lurah menghimbau kepada seluruh Warga untuk tetap memperhatikan protokol kesehatan dengan menjaga jarak dan memakai masker saat pengambilan sembako. Disiplin dan kesadaran individu sangat penting guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Sementara itu Lurah  juga menjelaskan bahwa saat ini Pemerintah Kabupaten OKU melalui Dinas Sosial telah menyalurkan BLT sedangkan bagi warga yang sudah mendapatkan PKH, maupun BLT mereka tidak lagi mendapetkan Bansos sembako, jelasnya.

Sembako ini diserahkan kepada warga yang terdampak Covid-19 di 13 Kecamatan yang ada di Bumi Sebimbing Sekundang.

Adapun jumlah total penerima Bansos dari Pemerintah Kabupaten OKU sebanyak 20.000 kepala keluarga (KK) dan diberikan selama 3 bulan sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat miskin/kurang mampu yang terdampak Covid-19 di Kabupaten OKU, pungkasnya (yudi).

Baca Juga :   Bawaslu OKU Beri Penghargaan Kepada Bupati OKU Drs. H. Kuryana Azis