Kuryana Azis Mengpresiasi Digelarnya Kembali Kontes Batu Akik Khas OKU

oleh -271 Dilihat
Bupati serahkan piagam penghargaan

BATURAJA OKU-Bupati OKU Drs. H. Kuryana Azis menghadiri sekaligus membuka secara resmi “Kontes Batu Akik, Pameran Batu Akik dan Bazar Ikan Hias” di Taman Kota Baturaja OKU, Sabtu (14/12/2019) sore.

Dari pantauan media selain Bupati OKU, acara tersebut dihadiri Kadin PUPR Chandra Dewana, Kadin Perikanan Tri Aprianingsih, Kadin Koperasi dan UMKM Paisol Ibrahim, Kabag Humas dan Protokol Feri Iswan, Kabag Ops Polres OKU Kompol M Ginting dan pencinta Batu Akik serta Ikan hias.

Bupati melihat lihat batu akik

Acara ini diselenggarakan oleh Pencinta Batu Akik Baturaja bersama Pencinta Ikan Hias dengan mengangkat tema “Bersama Kita Bisa”. Pemenang disamping mendapat Tropy juga hadianya jutaan rupaih yang menantinya.

Ketua Panitia Penyelengara Arzuin Taqwa melaporkan, kontes Batu Akik di Kabupaten OKU kembali digelar setelah beberapa tahun terakhir tak pernah terdengar lagi gaungnya. Kita rindu akan gemanya Batu Akik Baturaja yang dikenal sampai ke Nusantara.

Kuryana Azis tinjau kontes batu akik

Kegiatan ini diikuti peserta dari berbagai daerah mulai dari Palembang, Lampung dan Baturaja sendiri sebagai tuan rumah yang mempunyai klub sebanyak ratusan. Kemudian jenis Batu Akik yang ada di Kabupaten OKU sebanyak 57 macam jenisnya, ujarnya.

Kami sengaja menggelar kontes Batu Cincin 2019  bertempat di Taman Kota Baturaja, selain kontes Batu Akik, juga digelar “Pameran Batu Akik dan Bazar Ikan Hias”  pada acara yang berlangsung selama dua hari (Sabtu dan Minggu).

Untuk kontes, kelas yang diperlombakan antara lain Biru Langit, Biru Tinta, Purple, Lavender Pink serta berbagai jenis batu alam lainnya Batu Asli Baturaja.

Bupati tinjau pameran ikan hias

Ditempat yang sama Bupati OKU Drs. H. Kuryana Azis menyampaikan kita berharap, kontes ini bisa mendongkrak kembali pamor Batu Asli Baturaja, selain ajang silaturahmi antar komunitas serta pencinta Batu Akik Baturaja dan menumbuhkan kecintaan terhadap Batu Akik yang memiliki potensi pasar luar biasa.

Baca Juga :   Antisipasi Covid-19, DPD Golkar OKUS Berikan Bantuan Tempat Cuci Tangan

Semoga kegiatan ini bisa memberikan kontribusi besar bagi kita semua, terutama masyarakat Kab OKU dengan event yang kita gelar dapat mengembalikan semangat teman-teman pelaku maupun pengerajin Batu Akik.

Semoga melalui pameran dan kontes ini, pasaran Batu Akik Baturaja kembali mengeliat hingga wilayah Indonesia, sesuai nama kotanya “Batu Raja atau Rajanya Batu” pungkasnya (yudi).