Istri Yang Hilang Bak Ditelan Bumi, Suaminya Lapor Polisi

oleh -219 Dilihat
Meninggalkan rumah tanpa pesan, Anes Gustiarni Binti Lamsyah (31)

MUARA ENIM,Samudra.News-Sebut saja Anes Gustiarni Binti Lamsyah (31) yang tercatat sebagai warga Desa Alai Kecamatan Lembak Kabupaten Muara Enim Sumatera Selatan.

Anes Gustiarni (31) diduga kuat pergi meninggalkan rumah tanpa pesan kepada sang suaminya bernama Logianto (34), yang tinggal di Desa Tapus Kecamatan Lembak Kabupaten Muara Enim pada Sabtu (02/07/2022) sekitar pukul 10:00 WIB.

Hal tersebut terungkap ketika suaminya Logianto (34) tiba-tiba mendatangai Polsek Lembak guna untuk membuat laporan perihal sang istrinya dinyatakan hilang dan pergi dari rumah tanpa pesan apapun.

Berdasarkan laporan pengaduan dari Logianto Bin Imron Pada Minggu (03/07/2022) sekitar pukul 14:30 WIB, Pihak Kepolisian Sektor (Polsek) Lembak Polres Muara Enim tersebut, langsung tanggap menerima laporan serta mengeluarkan surat data pencarian orang hilang.

Adapun data orang yang hilang tersebut sebagai berikut : (1) Nama :Anes Gustiarni Binti Lamsyah, (2). Tempat Tanggal Lahir : Desa Alai 14 Agustus 1991 (3). Pekerjaan Petani /Pekebun, (4). Alamat :Dusun I Desa Alai Kecamatan Lembak Kabupaten Muara Enim.

Adapun ciri-ciri yang dinyatakan informasi orang hilang dari pihak Polsek Lembak tersebut yakni (a) Tinggi : 150 Cm, (b).Badan /tubuh :Pendeknya sedang ,(c).Kulit :Sawo Matang,(d). Rambut : warna hitam panjang lurus,(e).Gigi : rata, gigi tingkik sebelah kanan ,(f) Pakaian: waktu meninggalkan rumah berpakaian warna hitam lengan panjang, celana hitam Levis, memakai tas gendong /ransel warna merah jambu, dan memakai sendal.

Sementara itu kronologi kejadian tersebut , pada hari Sabtu (02/07/2022) sekitar pukul 10:00 WIB, bertempat dikediaman Logianto Bin Imron suami dari Anes Gustiarni tersebut, bahwa Anes Gustiarni keluar dari rumah tanpa pamit dan pada saat pergi dari rumah tersebut,

Saksi mata Natalia  adik dari Anes Gustiarni tersebut, bahwa dia (Anes-red) pergi kearah Desa Alai menggunakan sepeda motor jenis Yamaha Aerox warna hitam Lis merah dan putih dengan Plat Pol : BG 9167 DAM, no.ka MH3SG6410MJ091576, dan no.sin G3P2E-0111176, STNK an.Logianto yang merupakan sepeda motor milik suaminya, dan Hand Phone milik Anes Gustiarni dengan posisi ditinggalkan dirumah.

Baca Juga :   Malam Ramah Tamah, Pjs Bupati OKU Minta Dukungan & Kerjasamanya

Hingga saat ini Anes Gustiarni (31) yang dilaporkan ke Polsek Lembak oleh sang suaminya karena hilang tanpa jejak itu, belum juga kembali. Mendapatkan laporan tersebut, Kapolres Muara Enim AKBP Aris Rusdiyanto, SIK, melalui Kapolsek Lembak AKP Apriansyah, SH, MSi, didampingi Kepala SPK Polsek Lembak Aipda Erik Maradona, membenarkan telah menerima laporan dan telah meminta keterangan dari saksi serta menyelidiki adanya peristiwa tersebut.

“Ya, Polsek Lembak telah mengeluarkan surat daftar pencarian orang hilang dan apabila mengetahui dengan orang sesuai Ciri-ciri tersebut diatas agar menghubungi Polsek Lembak Polres Muara Enim Polda Sumsel atau kantor Kepolisian terdekat,”ungkapnya pada media ini (03/07/2022).

Dikatakannya, bahwa pihak Kepolisian akan terus memantau serta menyelidiki kasus orang hilang tersebut, dan bisa juga menghubungi Logianto, Kades Desa Tapus, dan unsur terkait lainnya.(jnp/sp).