Heru Prayogo, SH Resmi Buka Turnamen Bola Voli SAMUDRA CUP Ke-V di Sidodadi Banding Agung

oleh -525 Dilihat
Heru Prayogo, Kades Sidodadi Kaliman dan Panitia Samudra Cup V

BANDING AGUNG OKUS,Samudra.News-Heru Prayogo, SH yang sehari harinya menjabat sebagai Anggota DPRD Provinsi Sumatra Selatan dari Partai Glkar secara resmi  membuka  Turnamen Bola Voli “Samudra  Cap V” Tahun 2023. Bertempat di lapangan Bola Voli SDN 12 Desa Sidodadi, Kecamatan Banding Agung OKU Selatan, Sabtu (30/9/2023) sore.

Dari pantauan media, selain dihadiri Heru Prayogo SH, juga hadir Kepala Desa Sidodadi Banding Agung Bpk. Kaliman, Perwakilan Dinkes OKU Selatan Firdaus, Panitia Samudra Cup V, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Pihak Polsek, Babinsa, Peserta Turnamen, dan undangan lainnya.

Kepala Desa Sidodadi, Kaliman mengatakan, ucapan terima kasih kepada Bapak Heru Prayogo, SH dan Kelurga Besar Samudra yang telah menjadikan desa kami sebagai tuan rumah “SAMUDRA CUP V” Tahun 2023 ini, semoga dengan adanya turmanen ini kita salang terus bersilaturahmi, ujarnya.

Sambutan Heru Prayogo, SH dan membuka secara resmi Turnamen Bola Voli Samudra Cup V

Namun tak kalah pentingnya kami ucapkan kepada Karang Taruna Desa Sidodadi yang telah berjibaku untuk menjadi panitia dalam “SAMUDRA CUP V” di Desa Sidodadi Kecamatan Banding Agung, Kabupaten OKU Selatan.

Lebih lanjut, Kades Sidodadi mengatakan, kami akan berusaha untuk menjalankan amanah yang diberikan kepada kami sebagai tuan rumah, semoga turnamen Bola Voli “SAMUDRA CUP V”  ini berjalan dengan lancar sampai akhir, harapnya.

Pak Kades tak lupa mengenalkan Bapak Heru Prayogo, SH, ini adalah Angota Dewan Provinsi Sumsel dari partai Golkar, beliau adalah Wakil kita dari Kabupaten OKU Selatan, semoga beliau di tahun 2024 nanti terpilih kembali dan bisa menjadi wakil kita nantinya di priode kedua, kata Kades yang ramah dan santun ini.

Peserta turnamen Bola Voli Samudra Cup ke-V

Ditempat yang sama Heru Prayogo, SH menyampaikan, bahwa olahraga mempunyai sifat mempersatukan,  melatih kekompakan dan menciptakan solidaritas. Olahraga merupakan arena pengasahan bakat-bakat muda, serta menjadi ajang penyaluran kreativitas termasuk mengarahkan semangat jiwa muda untuk bangkit berolahraga mewujudkan OKU Selatan yang sehat.

Baca Juga :   Kabid Humas: Wajib Pakai Masker, Cuci Tangan dan Ikuti Prokes di Mapolda Sumsel

“Saya berharap Turnamen Boa Voli “SAMUDRA CUP V” ini dapat memupuk tali persaudaraan, serta mempererat rasa persatuan dan kesatuan antar-peserta, khususnya antar-masyarakat Desa Sidodadi dan sekitarnya,” ujar pria yang sering disapa Bung Heru ini.

Disamping itu, melalui turnamen Bola Voli “SAMUDRA CUP V” ini diharapkan mampu meningkatkan peran serta masyarakat untuk berprestasi dalam bidang olahraga. Tak kalah penting, adanya peningkatan dalam pembinaan prestasi olahraga, serta dapat menjadi sarana menjalin sinergitas yang baik, sehingga prestasi olahraga dapat ditingkatkan dan berprastasi.

Panitia dan peserta turnamen Bola Voli Samudra Cup ke-V

Atas nama pribadi dan Samudra Gruop  menyambut gembira pelaksanaan turnamen Bola Voli “SAMUDRA CUP V” ini di Desa Sidodadi Kecamatan Banding Agung, Kabupaten OKU Selatan.

“Saya optimis, dengan kita memberikan ruang berkompetisi dan menciptakan iklim kompetisi yang sehat, akan banyak bermunculan talenta-talenta olahraga terutama bola voli yang akan mengharumkan nama Desa Sidodadi di Kabupaten OKU Selatan, Provinsi, Nasional bahkan Internasional,” ucapnya.

Selanjutnya, Heru  berpesan kepada seluruh pemain untuk bermain sebaik mungkin dan senantiasa menjunjung tinggi sportivitas. “Menang kalah hal biasa, mengakui kemenangan lawan dan bisa mengakui kekalahan sendiri, itulah sportivitas,” pungkasnya.(Ndi)