COVID-19 Masuk OKU, BPR Baturaja Bantu Alat Cuci Tangan Ke Pemkab OKU

oleh -227 Dilihat
Pihak BPR Baturaja serahkan bantuan ke Pemkab OKU

BATURAJA, Samudra.News– Sekda OKU Dr. Drs. Ir. H. Achmad Tarmizi, SE, MT, MSi, MH menerima bantuan 3 (tiga) unit Alat Cuci Tangan dari Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Baturaja. Acara tersebut berlangsung di Lobby Pemkab OKU, Senin (6/4/2020).

Dari pantauan media pemberian peralatan tersebut selain dihadiri Sekda OKU juga tampak Asisten I Drs. Slamet Riyadi, MSi, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala BPBD Amzar Kristofa dan Kabag Prokopim Feri Iswan, Mpa. Pihak BPR Baturaja yakni M.Riki, Hendra dan Wanto.

Untuk mengatasi dampak  penyebaran Pandemi Virus Corona atau yang biasa disebut Covid-19 ini di OKU bukan semata-mata tugas dari pemerintah saja, melainkan juga tugas kita bersama, tidak terkecuali oleh pihak Perbankan salah satunya adalah BPR Baturaja.

Selaku perwakilan BPR Baturaja Hendra, mengatakan pemberian ini dimaksudkan untuk membantu Pemkab OKU dalam rangka untuk memutus mata rantai penyebaran Pandemi Covid-19 khususnya di Kabupaten OKU.

Sekda OKU dan Hendra usai dari penyerahan alat cuci

Bupati OKU Drs. H. Kuryana Azis yang diwakili Sekda OKU Dr. Drs. Ir. H. Achmad Tarmizi, SE, MT, MSi, MH mengapresiasi terhadap BPR Baturaja yang telah memberikan bantuan alat cuci tangan kepada Pemkab OKU sebagai salah satu upaya untuk mencegah penyebaran Covid-19 di Bumi Sebimbing Sekundang, ujarnya.

Diharapkan dengan adanya pemberian tempat cuci tangan ini, para ASN di Pemkab OKU dapat membiasakan pola hidup bersih dan sehat, diantaranya adalah dengan mencuci tangan memakai sabun dengan baik dan benar dalam menghadapi dampak yang ditimbulkan Covid-19.

Sekda OKU mengharapkan upaya yang telah dilakukan oleh BPR Baturaja ini, dapat menjadikan contoh pihak Perbankan lainnya termasuk juga BUMN, BUMD, BUMS, dan diikuti oleh semua OPD, Perkantoran, Tempat Pelayanan Masyarakat, Tempat Umum, hingga dilingkungan tempat tinggal masing-masing, pungkasnya (yudi).

Baca Juga :   Menjelang Pemilu & Pilpres 2019 Suhu Politik Semakin Panas