WISUDA, AKMI BATURAJA OKU CETAK LULUSAN SIAP PAKAI

oleh -242 Dilihat

BATURAJA OKU-Sebanyak 266 lulusan mengikuti prosesi wisuda Amik Akmi ke-XVI, di Gedung Kesenian Baturaja OKU, Kamis (12/07). Ketua panita wisuda Amik Akmi Muhajir Arafat dengan jargon “Kampus Lokal, Kualitas Global” mengatakan, dari sebanyak 266 lulusan terdiri dari jurusan Teknologi Informatika sebanyak 80 orang dan jurusan Manajemen Informatika sebanyak 186 orang, dan terdapat 6 wisudawan yang mendapat predikat terbaik.

Ditambahkannya, para lulusan harus bangga terhadap kampusnya. Muhajir pun menyampaikan rasa syukurnya, karena hingga kini Amik Akmi Baturaja masih tetap eksis. Manajemen terus berupaya untuk menjadikan Akmi Baturaja sebagai perguruan tinggi yang diakui masyarakat, dengan para lulusan yang mudah mendapatkan pekerjaan. Untuk diketahui mahasiswa Amik Akmi Baturaja berasal dari berbagai kabupaten di OKU Raya, Way Kanan, Lampung Barat, Muara Enim, Kota Prabumulih dan lain sebagainya.

Perguruan Tinggi Amik Akmi Baturaja turut memperhatikan mutu pendidikan dari lulusannya. enam lulusan terbaik pada wisuda ke-XVI, diantaranya jurusan Teknologi Informatika Saudara Damar Wulan IPK 3,80, Heldawati IPK 3,61 dan Dwi Saputra IPK 3,55. Jurusan Manajemen Informatika Saudara Jusi Virawanti IPK 3,84, Ahmad Safutra IPK 3,80 dan Eny Zulfa IPK 3,67, ujarnya.

Dari pantauan media, Wisuda dilakukan di gedung kesenian Baturaja dan dihadiri orangtua mahasiswa dan tamu undangan yang telah memadati gedung kesenian sejak pagi hari. Direktur Akmi Baturaja, Naproni dalam sambutannya mengatakan bahwa  kedepannya banyak tantangan yang  akan dihadapi para wisudawan, salah satunya mengembangkan kemampuan dalam bidang teknologi yang telah dipelajari selama di Akmi, dan membuka lapangan pekerjaan bukan hanya  mencari pekerjaan.

 Selamat kepada ke 266 wisudawan/ti yang telah di wisuda, semoga ilmu yang didapatkan dapat segera diaplikasikan ke dalam dunia kerja dan wirausaha yang sesungguhnya. Kelulusan ini langkah awal. Masih panjang perjalanan yang akan ditempuh menuju karir di masa depan. Jangan hanya mengandalkan ijazah belaka. Saudara juga harus berkompetisi untuk meningkatkan skill dan kemampuan secara lebih kreatif dan inovatif sesuai dengan tuntutan dan kebutuhan dunia kerja, ujarnya.

Baca Juga :   DAMPAK ZONA MERAH COVID-19, Pemkab OKU MoU Dengan Kejari & Polres OKU

Ia meminta kepada para wisudawan dan wisudawati juga dituntut mempunyai kepribadian dan etika berkomunikasi yang baik dan cara berfikir yang benar karena hal itu merupakan salah satu pintu sukses masuk ke dunia kerja. Apalagi saat ini kita tengah menghadapi masyarakat ekonomi ASEAN (MEA), di mana kita akan bersaing dengan tenaga kerja asing yang datang mencari pekerjaan di Indonesia. Jika tidak memiliki skill yang handal, otomatis kita akan kalah bersaing dengan mereka nantinya. (yudi)