Pemkab OKU Terima Penghargaan Proklim Kategori Utama dari KLHK

oleh -96 Dilihat
Kadin DLH OKU, Nopriansyah, ST, MM dan rekan-rekan

JAKARTA,Samudra.News-Pemkab OKU mendapatkan penghargaan nasional. Penghargaan kali ini diberikan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Republik Indonesia tersebut yakni Program Kampung Iklim (Proklim) Kategori Utama Tahun 2021.

Kategori utama ini sendiri yaitu Trophy Proklim Utama artinya mendapatkan trophy dan sertifikat dan insentif serta Sertifikat Proklim Utama yang hanya mendapatkan sertifikat saja. Hanya 54 Kabupaten/Kota se-Indonesia yang menerima penghargaan Trophy Proklim Utama tahun 2021, salah satunya Kabupaten OKU.

Plh. Bupati OKU, Drs. H. Edward Candra, MH yang diwakili Kadin DLH OKU Nopriansyah, ST, MM menerima penghargaan tersebut pada acara puncak kegiatan Festival lklim Tahun 2021 Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan yang dipusatkan di Arboretum Gedung Manggala Wanabakti, Jakarta, Selasa (19/10/2021).

Kadin DLH OKU Nopriansyah menyampaikan, rasa bangga atas raihan penghargaan Proklim kategori Utama. Proklim bertujuan untuk melakukan mitigasi dan adaptasi pada perubahan iklim, sehingga nantinya diharapkan masyarakat mampu dan tangguh menghadapi perubahan iklim secara ekonomi dan pelestarian hidup, ujarnya.

Ditambahkannya, keberhasilan Pemkab OKU meraih penghargaan ProKlim ini tentunya tidak terlepas dari peran aktif stakeholder terkait utamanya Dinas Lingkungan Hidup (DLH), serta seluruh masyarakat Lingkungan Tegal Arum Kelurahan Sepancar lawang Kulon, Kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten OKU yang telah melakukan upaya-upaya pengendalian iklim dalam menciptakan kegiatan mitigasi dan adaptasi.

Menteri KLHK bersama Kadin DLH OKU, Nopriansya, ST, MM

Atas nama Pemkab OKU menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada semua pihak yang telah berkontribusi untuk pencapaian penghargaan ini. Semoga tetap bisa dipertahankan atau bahkan ditingkatkan untuk tahun-tahun mendatang, harapnya.

Kadin DLH OKU yang tidak banyak bicara namun banyak bekerja ini, juga menyampaikan bahwa penghargaan ini bukanlah tujuan utama, yang lebih penting adalah aplikasinya. Meski demikian, dia berharap penghargaan Proklim tersebut bisa menjadi momentum serta memotivasi masyarakat atau Desa dalam upaya pencegahan pemanasan global dan emisi gas rumah kaca.

Baca Juga :   WABUP OKU Letakan Batu Pertama PJU-TS Bantuan Dari Pemerintah Dubai

Nopriansyah berharap, penghargaan ini bisa terus ditingkatkan untuk mencegah terjadinya pemanasan secara global dan emisi gas rumah kaca. Untuk meraih penghargaan ini, tidak semudah membalikkan telapak tangan,

Akan tetapi melalui perjalanan dan persyaratan yang ketat dan panjang. Pasalnya harus mengusulkan satu lokasi Proklim yang dibina kemudian diusulkan ke Pusat untuk diverifikasi dengan persyaratan yang cukup ketat, katanya.

Ini perjuangan yang luar biasa atas usaha maupun kerja keras masyarakat Tegal Arum Kelurahan Sepancar Lawang Kulon dan semua pihak terkait sehingga mampu mengharumkan Bumi Sebimbing Sekundang di tingkat Nasional, pungkasnya (yudi).