KURYANA AZIS Silaturahmi Dibeberapa Desa di Kecamatan Sinar Peninjauan

oleh -171 Dilihat
Kuryana Azis beri sambutan di Unit 13 Sinar Peninjauan

BATURAJA,Samudra.News-Bupati Ogan Komering Ulu (OKU) Drs. H. Kuryana Azis melakukan kunjungan silaturahmi di beberapa Desa yang ada di Kecamatan Sinar Peninjauan OKU. Kuryana Azis didampingi keluarga besarnya menemui Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda bahkan Tokoh Adat, Minggu (26/7/2020).

Menurut Kuryana, kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian untuk mengunjungi para Tokoh dan Sesepuh yang ada di Kecamatan Sinar Peninjauan yang lama tak bertemu, terutama dengan warga yang berada diseputaran Unit 12 hingga Unit 16.

Kuryana Azis menyampaikan rasa terima kasih kepada tuan rumah di Unit 16 Desa Tanjung Makmur Subandri yang telah menyambut kunjungan kami bersama rombongan secara hangat dan kekeluargaan. Ya kalau sama Mas Bandri ini, kami sudah seperti adik kakak. Bukan hanya sekarang-sekarang saja, tapi sudah dari dulu, ujarnya.

Bupati OKU dalam sambutannya tak henti-hentinya memberikan edukasi tentang virus Corona atau yang biasa disebut Covid-19 kepada semua yang hadir untuk menyesuaikan dengan aktivitas kebiasaan baru  atau New Normal.

Disambut warga Unit 12 Kecamatan Sinar Peninjauan

Kebiasaan baru tersebut adalah selalu menggunakan masker, rajin mencuci tangan memakai sabun, menjaga jarak antar individu, tidak berkerumun, tidak berjabat tangan dan selalu berperilaku hidup bersih dan sehat serta tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Dari kunjungan ke Unit 16, Kuryana Azis yang sehari-harinya menjabat Bupati OKU ini, menjawab satu persatu pertanyaan dari warga masyarakat terutama menyangkut perselisihan batas wilayah yang baru-baru ini jadi permasalahan dengan warga perbatasan OKU Timur.

Alhamdulillah semua pertanyaan dijawab oleh Kuryana Azis dengan sangat memuaskan bagi semua pihak. Banyak juga pertanyaan warga tentang infrastruktur, Virus Corona, Bantuan sosial seperti BLT, PKH bahkan menyangkut maju tidaknya Kuryana Azis di Pilkada serentak 2020 mendatang.

Baca Juga :   Pimpinan Boleh Silih Berganti, Tetapi Polres OKU Selatan Tetap Selalu Dihati
Bupati berkunjung di Unit 15 Sinar Peninjauan

Bupati OKU yang direncanakan maju sebagai Bakal Calon Bupati OKU periode 2020-2024 ini memantapkan diri maju kembali dengan berpasangan Drs. Johan Anuar, SH, MM. Kuryana setiap ada waktu usai jam dinasnya, ia selalu melakukan kunjungan silaturahmi baik dalam kunjungan kerja maupun kunjungan pribadinya.

Saat berkunjung dirumah Marsim Unit 15 atau Desa Marga Mulya ia disambut dengan hangat oleh warga dan Tokoh Masyarakatnya, maklum Kuryana Azis datang tidak secara dinas melainkan secara pribadi, karena datangnya di hari Minggu bertepatan dengan hari libur. Jadi tidak ada protokol kedinasan sebagaimana saat menjabat Bupati.

Setiap datang ke warga ia selalu mengucapkan terima kasih atas dukungan saran dan masukan dari tokoh-tokoh yang saya kunjungi selama ini dan ini sebagai bahan untuk membangun Kabupaten OKU mendatang.

Salam semangat di Unit 16 Kecamatan Sinar Peninjauan

Sementara itu, Marsim dan Tokoh Masyarakat yang sempat dijumpai mareka menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan Kuryana Azis. Ia juga mengatakan ia dan warga Unit 15 akan terus mendukung Kuryana Azis yang saat ini menjabat sebagai Bupati OKU dalam segala hal yang menyangkut dengan pembangunan Kabupaten berjuluk Sebimbing Sekundang ini.

Begitupun di Unit 16 Subandri dan Tokoh Masyarakat lainnya mengatakan, kalau sama Pak Kuryana ini, bukan hal yang baru lagi. Kami sudah saling mengenal dan bersahabat dekat sejak lama, baik dalam kegiatan Pemerintahan bahkan memang saling menyambangi satu sama lain.

Saya juga mendukung sepenuhnya beliau untuk kembali mencalonkan diri sebagai Bupati OKU, nanti saya dan Tokoh Masyarakat akan mengawal dia ke KPU sampai dengan memenangkan dia kembali menjadi Bupati OKU, pungkasnya (yudi).