Kapolda Sumsel & Mendagri Tito Karnavian Sholat Jumat Di Masjid Cheng-Ho Jakabaring

oleh -157 Dilihat
Kapolda Sumsel dan Mendagri Tito Karnavian

PALEMBANG-Kapolda Sumsel Irjen Pol. Drs. Priyo Widyanto, MM melaksanakan Sholat Jum’at bersama Mendagri Tito Karnavan dan Forkopimda Sumsel. Bertempat di Masjid Cheng-Ho Jakabaring Palembang, Jum’at (28/2/2020).

Sholat Jum’at bersama yang dilaksanakan di Masjid Cheng-Ho Jakabaring Palembang kali ini, langsung di Imami oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia H. Tito Karnavian.

Usai melaksanakan Sholat Jum’at bersama tersebut, Mendagri berkesempatan memberikan beberapa pesan kepada jamaah yang hadir di Masjid Cheng-Ho, diantaranya “Sebagai umat beragama kita harus saling menjaga hubungan baik, baik itu hubungan antar sesama manusia, maupun hubungan dengan Yang Maha Kuasa yaitu Allah SWT.

Kapolda & Mendagri slolat Jumat di Masjid Cing-Ho

Ini merupakan ciri orang yang sukses. Pesan saya, kekayaan, pangkat maupun jabatan tidak akan kita bawa sampai ke liang lahat.

Yang kita bawa hanya amal perbuatan kita yang diterima Allah SWT, maka dari itu kita harus berbuat baik dalam setiap mejalani kehidupan, karena itulah yang akan menolong kita di akhir hayat nanti, ujar Mendagri yang berasal dari Kota Palembang.

Kita harus bersyukur negara kaya dengan berbagai budaya, suku dan agama yang berbeda namun kita tetap satu dalam lingkup NKRI harus kita jaga supaya jangan terpecah belah. Ditegaskan ini harus kita syukuri dengan kekayaan ragam budaya yang berbeda, pungkasnya (ril/yd).

Baca Juga :   PJ Bupati OKU Hadiri dan Mengukuhkan Kepengurusan BERKOMBA Periode 2023-2028